Teks
Pengaruh Reward Dan Punishtment Terhadap Kinerja Karyawan Di PT.Bank Tabungan Negara (Persero), Tbk KC Kelapa Gading Square
ABSTRAK
Kinerja merupakan suatu potensi yang harus dimiliki oleh setiap
karyawan untuk melaksanakan setiap tugas dan tanggung jawab yang
diberikan instansi kepada karyawan. Dengan kinerja yang baik, maka
setiap karyawan dapat menyelesaikan segala beban perusahaan dengan
efektif dan efisien sehingga masalah yang terjadi pada perusahaan dapat
teratasi dengan baik.
Penelitian ini dilakukan di PT. Bank Tabungan Negara (Persero),Tbk KC Kelapa Gading Square reward dan punishment sebagai variabel independen, kinerja sebagai variabel dependen. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui berpengaruh tidaknya reward dan punishment terhadap kinerja di PT. Bank Tabungan Negara (Persero), Tbk KC Kelapa Gading serta untuk mengetahui manfaat penghargaan dan tujuan sanksi dalam memenuhi kebutuhan dan keinginan karyawan pelaksana tersebut. Sample yang digunakan adalah karyawan PT. Bank Tabungan Negara (Persero), Tbk KC Kelapa Gading Square, ditetapkan pada penelitian adalah sebanyak 101 reponden.
Berdasarkan pengujian dengan sistem spss nilai t untuk Reward (X₁) adalah 4,296 > ttabel yaitu 1,658 serta dengan tingkat signifikansi 0,000. Dengan menggunakan batas signifikasi 0,05 tersebut berada dibawah taraf 5%. Karena nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Dengan kesimpulan variabel reward berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan. Untuk pengujian dengan sistem spss nilai t untuk Punishment (X₂) adalah 6,037 > ttabel yaitu 1,658 serta dengan tingkat signifikansi 0,000. Dengan menggunakan batas signifikasi 0,05 tersebut berada dibawah taraf 5%. Karena nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Dengan kesimpulan variabel punishment berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan.
Berdasarkan uji f (simultan) yang dilakukan diketahui bahwa reward dan punishment dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05 serta perbandingan antara ftabel dengan fhitung dimana fhitung sebesar 183,401 dan ftabel 19,49, maka reward dan punishment mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan.
Kata Kunci : Reward, Punishment dan Kinerja
Tidak tersedia versi lain