Teks
Pengaruh Disiplin Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Guru Pada SMK Taruna Terpadu 1 Bogor
ABSTRAK
Penelitian ini menganalisa pengaruh disiplin dan motivasi kerja terhadap kinerja guru di SMK Taruna Terpadu 1 Bogor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara empirik tentang pengaruh antara disiplin kerja terhadap kinerja guru di SMK Taruna Terpadu 1 Bogor, pengaruh antara motivasi kerja dengan kinerja guru di SMK Taruna Terpadu 1 Bogor, pengaruh antara disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja guru di SMK Taruna Terpadu 1 Bogor. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Analisis Korelasi, Analisis Regresi, Uji Asumsi Klasik, Uji Hipotesis. Hasil penelitian ini dapat dikemukakan sebagai berikut Penelitian ini menguji pengaruh disiplin dan motivasi kerja terhadap kinerja guru di SMK Taruna Terpadu 1 Bogor. Berdasrkan hasil penelitian yang diperoleh, maka dapat disimpulkan sebagai berikut : (1) Hipotesis pertama yang mengatakan Ha terdapat pengaruh yang signifikan disiplin terhadap kinerja guru SMK Taruna Terpadu 1 Bogor dapat diterima dengan thitung sebesar 2,690 lebih besar dari ttabel 1,65704 dan nilai signifikasi 0,000 lebih kecil 0,05. (2) Hipotesis kedua yang mengatakan Ha terdapat pengaruh yang signifikan motivasi kerja terhadap kinerja guru SMK Taruna Terpadu 1 Bogor dapat diterima dengan thitung sebesar 3,336 lebih besar dari ttabel 1,65704 dan nilai signifikasi 0,009 lebih kecil 0,05. (3) Hipotesis ketiga yang mengatakan Ha terdapat pengaruh antara disiplin dan motivasi kerja secara bersama-sama terhadap kinerja guru di SMK Taruna Terpadu 1 Bogor dapat diterima. Besarnya pengaruh disiplin dan motivasi kerja secara simultan adalah sebesar 27,7%.
Kata Kuci : Disiplin, Motivasi Kerja, Kinerja Guru
Tidak tersedia versi lain