Teks
Pengaruh Pelatihan Dan Motivasi Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Bidang Konstruksi Pada PT. Gana Mitra Mandiri Jakarta
Abstrak
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui baik secara parsial maupun secara simultan pengaruh dari pelatihan dan motivasi terhadap produktivitas kerja karyawan bidang konstruksi pada PT. Gana Mitra Mandiri Jakarta. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh karyawan bidang konstruksi pada PT. Gana Mitra Mandiri berjumlah 27 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah nonprobability sampling tepatnya accidental sampling. Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah survei yaitu wawancara dan kuesioner. Hasil data yang diproses menggunakan regresi liner berganda dan diolah menggunakan SPSS versi 20.0. Hasil analisis membuktikan secara parsial variabel pelatihan berpengaruh terhadap produktivitas kerja sebesar 0,029 < 0,05, dan variabel motivasi berpengaruh terhadap produktivitas kerja sebesar 0,016 < 0.05. sedangkan secara simultan variabel pelatihan dan motivasi berpengaruh terhadap produktivitas kerja sebesar 0,045 < 0,05. Koefisien determinasi dari penelitian ini diketahui analisis nilainya sebesar 0,163, hal ini mengandung arti bahwa pengaruh variabel X1 dan X2 secara simultan terhadap variabel Y adalah sebesar 17%. Sisanya sebesar 83% dipengaruhi oleh faktor lain.
Kata Kunci : Pelatihan, Motivasi, Produktivitas Kerja.
Tidak tersedia versi lain