Teks
Pengaruh Komitmen Organisasi Dan Komitmen Profesi Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Di J&T Express Bogor
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan pengaruh komitmen organisasi dan komitmen profesi terhadap kepuasan kerja karyawan di J&T Express Bogor. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu kuantitatif dengan pendekatan kausal asosiatif, dan metode survei dengan data yang didapatkan melalui kuesioner, observasi, dan study pustaka. Sample yang digunakan pada penelitian ini merupakan 50 karyawan J&T Express Bogor. Penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reabilitas, uji asumsi klasik,
analisis deskriptif, korelasi koefisien, koefisien determinasi, uji hipotesis t dan F, dan uji regresi linear berganda menggunakan SPSS 29. Berdasarkan hasil penelitian bahwa terdapat adanya pengaruh yang positif dan signifikan antara komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara komitmen organisasi terhadap kepuasan kerja, kemudian komitmen organisasi dan komitmen profesi secara bersama-sama berpengaruh secara positif dan simultan terhadap kepuasan kerja
Tidak tersedia versi lain