Teks
Pengaruh Kompensasi Dan Beban Kerja Terhadap Kepuasan Kerja
Kepuasan kerja karyawan dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor diantaranya kompensasi dan beban kerja. Kepuasan kerja yang baik dapat memberikan dampak positif terhadap perusahaan itu sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensai dan beban kerja terhadap kepuasan kerja PT. Atmos Laboratorium Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yaitu Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah probability sampling dengan total 40 karyawan. Pengumpulan data primer melalui penyebaran kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan mengunakan bantuan program SPSS ver.25. Hasil dari penelitian ini berdasarkan uji parsial, kompensasi memiliki pengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja, beban keja berpengaruh negatif signifikan terhadap kepuasan kerja. Hasil penelitian berdasarkan uji simultan menunjukan bahwa semua variabel independen berpengaruh signifikan terhadap kepuasan
kerja.
Tidak tersedia versi lain